Warga di Aceh Tenggara Keluhkan Buruknya Jaringan Telkomsel


Sejumlah warga di Kabupaten Aceh Tenggara, mengeluhkan jaringan provider Telkomsel yang kerap alami gangguan di daerah itu. Pelanggan berharap keluhan ini dapat secepatnya diperbaiki pihak terkait.

“Sudah sangat sering jaringan Telkomsel rusak di sini. Tentu membuat kami pelanggan rugi karena buruknya jaringan di Aceh Tenggara,” kata Suharto, salah satu warga di Kutacane, Sabtu (12/1/2019).

Dijelaskan, buruknya jaringan di daerah itu juga tanpa ada informasi apapun dari pihak perusahaan jaringan terkait. Menurutnya perusahaan penyedia jaringan sudah melanggar undang- undang tentang konsumen. (Baca: Cara Beli Paket Nelpon Telkomsel_

“Seharusnya kalaupun rusak, pihak perusahaan penyediaan jaringan memberitahukan apa sebab-musababnya. Begitu juga berapa lama masalah ini bisa teratasi,” jelasnya yang diaminkan warga lainnya.

Buruknya jaringan ini membuat pihaknya sulit menghubungi rekan kerjanya melalui telepon seluler. Dia juga merugi karena telah membeli paket nelpon harian, namun tidak bisa terpakai dan terbuang sia-sia.

Seorang warga lainnya, Ayu Harmiati juga membenarkan hal yang sama. Dikatakan, layanan internet juga alami gangguan sejak pagi menjelang siang.

“Kejadian seperti ini kerap terjadi di daerah kami. Atas dasar itu, kita meminta pihak terkait https://www.termudah.com/2019/01/cara-beli-paket-nelpon-telkomsel.html segera memperbaiki keluhan pelanggannya. Jika tidak, tentu kami akan merugi,” jelas Ayu.

Hingga kini, pihak Telmomsel belum bisa dimintai keterangan terkait keluhan pelanggannya

Sumber: Harianaceh.co.id

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Merk Coklat Batang yang Paling Enak untuk Makanan

cara beli tiket bioskop online golden tulungagung

Coklat Van Houten Reviews dan Manfaatnya