Mau Beli Token Listrik PLN? Lebih Mudah Melalui Smartphone Lho!
PENGGUNAAN listrik menjadi salah satu hal yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Pasalnya, peran listrik begitu penting dalam menunjang berbagai aktivitas sehari-hari. Untuk dapat terus menggunakan listrik, masyarakat di Indonesia setiap bulannya perlu melakukan pembayaran listrik PLN ataupun melalui pembelian token listrik.
Awalnya, pembayaran listrik hanya dapat dilakukan di kantor PLN. Namun, seiring perkembangan pembayaran bulanan listrik PLN ataupun pembelian token listrik sudah dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti melalui minimarket hingga melalui smartphone Anda. Berikut beberapa cara yang dapat Anda pilih untuk melakukan pembelian token listrik PLN.
1. Melalui minimarket terdekat
Tak hanya menjual makanan ataupun minuman, di minimarket Anda juga bisa membeli token listrik melalui layanan prepaid. Caranya cukup mudah, yaitu dengan menunjukkan nomor ID pelanggan dan nomor meter listrik ke kasir yang sedang bertugas. Selanjutnya, Anda hanya perlu menyebutkan nominal pulsa listrik yang akan dibeli dan lakukan pembayaran sesuai dengan nominal pulsa tersebut.
Pembayaran melalui minimarket akan ditambah dengan biaya administrasi sebesar Rp2.000. Jika transaksi sudah berhasil, kasir akan memberikan 20 angka kode unik pada setruk yang dapat digunakan untuk mengisi ulang meteran listrik Anda.
2. Menggunakan pulsa
Selain melalui gerai minimarket, Anda juga bisa mengisi token listrik melalui pulsa berbagai operator. Anda cukup mengirimkan Cara Beli Pulsa Listrik kode pelanggan disertai dengan nominal yang dibeli, kemudian dikirimkan ke short number tertentu.
Sebelumnya, pastikan terlebih dahulu ponsel Anda berisi pulsa yang cukup untuk nominal token yang akan dibeli. Tunggu beberapa saat, Anda akan mendapatkan SMS balasan yang berisi token untuk dimasukan ke meteran.
3. Melalui ATM
Anda juga dapat mengisi token listrik prabayar melalui Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Caranya, Anda hanya perlu mendatangi mesin ATM terdekat dan lakukan pembelian listrik prabayar di pilihan menu pembayaran PLN. Selanjutnya, Anda akan mendapatkan kode token listrik yang siap untuk dimasukkan ke meteran listrik prabayar. Perlu diingat, masing-masing bank memiliki ketentuan besaran biaya administrasi sendiri saat transaksi.
4. Melalui online via smartphone
Salah satu cara termudah untuk melakukan pembelian token listrik adalah melalui smartphone. Beberapa aplikasi di smartphone juga telah menyediakan layanan pembayaran dan pembelian token listrik. Salah satunya adalah Traveloka, baik melalui aplikasi maupun website, Anda dapat membeli token listrik sesuai nominal yang dibutuhkan dengan aman dan praktis.
Caranya, klik Traveloka App di ponsel Anda lalu pilih menu “Bayar Tagihan” dan “Listrik PLN”, lalu masukkan nomor meter prabayar atau nomor pelanggan Anda pada menu yang tersedia. Selanjutnya, pilih besaran nilai token yang ingin Anda beli dan klik “Beli Sekarang”. Periksa kembali nama, nomor meteran, nomor pelanggan, besaran nilai token, serta total harga yang Anda pilih.
Jika sudah benar, Anda bisa langsung melakukan proses pembayaran. Anda dapat memilih cara pembayaran melalui berbagai metode seperti transfer, kartu kredit, ataupun menggunakan pilihan pembayaran di TravelokaPay untuk proses yang lebih mudah. Setelahnya, Anda akan mendapatkan nomor token yang bisa langsung dimasukan pada meteran.
Itulah beberapa cara yang bisa Anda pilih untuk melakukan pembelian token listrik PLN. Untuk lebih praktis, Anda dapat memilih cara pembelian via smartphone. Dengan begitu, Anda dapat dengan mudah melakukan pembelian token listrik kapan pun dan di mana pun berada. Jadi, Anda akan lebih hemat waktu saat bertransaksi!
Sumber:
- https://lifestyle.okezone.com/read/2018/05/30/12/1904293/beli-token-listrik-pln-lebih-mudah-melalui-smartphone
- https://www.termudah.com/2019/01/cara-beli-pulsa-listrik.html
Komentar
Posting Komentar